by

Isdianto Terima Lencana Darma Bakti

-Kepri-152 Views

TANJUNGPINANG:- Keluarga besar Pramuka Kepri mendapat kado istimewa pada peringatan hari Pramuka ke-58 tahun 2019. Isdianto yang juga Plt. Gubernur Kepri, selaku Waka Mabida Pramuka Kepri menerima Penghargaan Darma Bhakti dari Kwartir Nasional.

Penghargaan ini diberikan berkat dedikasi tenaga, pikiran yang sangat membantu kelancaran kegiatan pembinaan dan pengembangan Gerakan Kepramukaan pada umum nya yang beliau berikan.

“Pada Hari Pramuka ke 58 ada banyak rangkaian kegiatannya. Salah satunya penyerahan penghargaan berupa lencana Melati, Darma Bakti, Panca Warsa, dan Pramuka Garuda kepada Para Mabicab, Ka. Kwarcab, Pembina dan Anggota pramuka,” ujar Lamidi.

Kwarda Kepri, di bawah kepemimpinan Dr. H. T. S. Arif Fadillah, lanjut Lamidi, sangat banyak menuai kemajuan dan prestasi baik di tingkat Nasional bahkan sampai ke ASEAN. Kontingen Kwarda Kepri berhasil meraih peringkat 7 besar pada Lomba Tingkat 4 Pramuka Penggalang se-Indonesia.

Dan berkat dedikasinya, Ka. Kwarda Kepri Dr. H. T. S. Arif Fadillah, S.Sos. M.Si dan Ketua Harian Kwarda Kepri Ir. Lamidi.MM mendapat penghargaan Bintang Johor Darul Takzim Penghargaan tertinggi dari Pengakap Malaysia. Penghargaan tersebut disematkan langsung oleh Y.A.B Menteri Besar Johor Datuk Osman Sapian pada tanggal 18 November 2018 di Camp. Jibli, Batu Pahat, Johor Malaysia.

“Semoga dengan kepemimpinan Kak Isdianto,S.Sos.,MM  dan Kak Dr. H. T. S. Arif Fadillah, S.Sos. M.Si pramuka Kepri semakin jaya,” kata Ketua Harian Kwarda Kepri, kak Ir. Lamidi.

Kata Lamidi Memperingati Hari Pramuka ke-58 Tahun 2019 mengambil tema “Siap Sedia Membangun Keutuhan NKRI”,. Program yang digelar Kwartir Daerah Kepulauan Riau  diantaranya :
Kegiatan Lomba Pionering dan Semaphore di Bumi perkemahan Kwarda pada Santu (20/7/2019). Selain itu ada Latihan Pengembangan Kepemimpinan (LPK) .Untuk melatih para Anggota Dewan Kerja Cabang, dalam merencanakan konsep kegiatan, pelaksanaan kegiatan dan pelaporan kegiatan, LPK ini dilaksanakan pada tanggal 24 s.d 28 Juli 2019.

Kegiatan lainnya berupa Gotong Royong Massal sebagai bentuk perhatian dan partisipasinya pada lingkungan dan masyarakat di Terminal Sungai Carang pada Minggu (3/8/2019). Ada juga aksi Donor Darah pada Kamis (8/8/2019) di Bintan Expo saat itu untuk ke 3 kalinya Kwarda Kepri menyelenggarakan Aksi Donor Darah.

Selain itu, ada acara Nonton Bareng Festival Film Pramuka usai aksi donor darah. Kwarda Kepri menyelenggarakan nonton Bareng Festival Film Pramuka di ruang studio Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kepri pada umat (9/8/2019) yang dibuka oleh Ketua Kwarda Kepri Dr. H. T. S. Arif Fadillah, S.Sos. M.Si dan dihadiri oleh Sekretaris Kwarda Kepri Drs. Eko Sumbaryadi, Ketua Bidang TTG, Abdimas, dan humas Drs. Sardison, M. TP, dan sejumlah pengurus.

Ada lagi kegiatan andalan kwarda Kepri, anggota DKD dan peserta lomba film pendek pada kegiatan Festival Film pendek. Tujuan festival film pendek ini untuk menumbuhkan kreativitas, Belajar eksplorasi ide dan gagasan.

Kegiatan lain Kwarda Kepri,  Ziarah dan Tabur Bunga di makam pahlawan, Ulang Janji Pembina dan Pelatih Pramuka, Penyembelihan Hewan kurban dan Upacara Peringatan Hari Pramuka ke 58.

“Walaupun hari pramuka jatuh pada 14 Agustus 2019, Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kepulauan Riau melaksanakan upacara hari Pramuka ke 58 pada tanggal 19 Agustus 2019 bertempat di gedung daerah Tanjungpinang,” tutupnya.(yok/rilis)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.