BINTAN:- Santri tidak hanya berkutat mendalami ilmu Agama Islam semata, namun juga dibekali dengan ilmu pengetahuan di bidang kejuruan Teknologi Informasi.
Hal ini penting untuk menjawab tantangan dan perkembangan informasi tekhnologi. Sehingga ke depan, para santri mampu mengikuti perkembangan ilmu informasi tekhnologi itu sendiri.
Seperti halnya yang dilaksanakan terhadap santri dan masyarakat sekitar Pondok Pesantren Mambaus Sholihin Bintan, dimana Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas untuk kali pertama (angkatan pertama) menyelenggarakan pelatihan kejuruan teknologi informasi di gedung BLK Komunitas Mambaus Sholihin Bintan, Kamis (9/7/2020).
Kepala BLK Komunitas Abd. Majid Jufri menyampaikan keberadaan BLK Komunitas merupakan program pemerintah, sebagai upaya untuk melengkapi Soft Skill dan pendidikan karakter yang ada di pondok pesantren dengan tambahan keterampilan berupa Hard Skill.
Jumlah peserta rinci Abd. Madjid Jufri sebanyak 16 orang yang berasal dari santri dan masyarakat sekitar pondok pesantren.
Para santri dan masyarakat sekitat pondok pesantren akan mengikuti pelatihan selama 30 hari.
Sementara itu Pengasuh Pondok Pesantren Mambaus Sholihin Bintan, Ahmad Nukhan dalam sambutan pembukaan kegiatan berpesan, para peserta untuk dapat mengikuti pelatihan dengan baik.
“Saya berharap semoga kegiatan pelatihan tekhnologi informasi berbasis kompetensi ini berkelanjutan ke depannya, “harapnya. (yok)
Comment