TANJUNGPINANG:- Setiap tahun, seluruh umat muslim di dunia memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1441 H yang bertepatan dengan hari Sabtu 9 November 2019.
Tak terkecuali, warga Kota Tanjungpinang asal Pariaman Sumatera Barat. Puluhan warga memadati Surau Nurul Muhajirin Kampung Tarandam Kota Tanjungpinang guna mendengarkan tauziah Ustadz Dedy Sanjaya, LC. MA.
Seperti biasa, maulid Nabi Muhamad SAW 1441 H yang mayoritas dihadiri warga PKDP dan GEMPAR Tanjungpinang ini diawali pembukaan pembacaan ayat Suci Alquran.
Sebelum siraman rohani, Ketua PKDP Kota Tanjungpinang melalui Sekretaris PKDP Tanjungpinang H. Sd. Usman, S. Sos, menyampaikan memperingati Maulid Nabi Muhamad SAW merupakan salah satu cara meneladani sifat Nabi Muhamad SAW.
“Serta sebagai ajang siratulrahmi antar warga Pariaman yang ada di Kota Tanjungpinang,”sebutnya.
Pada kesempatan itu, Usman tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada pengurus PKDP serta pengurus Generasi Muda Pariaman (GEMPAR) Kota Tanjungpinang, yang telah ikut berperan aktif pada acara tersebut.
“Tanpa dukungan dari warga Pariaman, mustahil acara akan sukses dengan baik, “ujarnya.
Sementara itu, dalam petikan taudziahnya, Ustadz Dedy Sanjaya menyampaikan Umat Nabi Muhamad SAW adalah sangat mulia. “Kemuliaan itu dicerminkan oleh sifat-sifat Nabi Muhamad SAW yakni salah satunya sifat sabar,”ucapnya.
Pada keaempatan yang sama, kehadiran pihak Pemko Tanjungpinang yang diwakili Asisten II Pemko Tanjungpinang Irwan, S.Sos. MM, mengungkapkan keberhasilan Kota Tanjungpinang dalam pembangunan tidak terlepas dari peran warga asal Pariaman.
“Terutama warga asal Pariaman selalu menggerakan perekonomian Kota Tanjungpinang, hal itu ditandai dengan gigihnya orang minang khususnya warga Pariaman dalam usaha perdagangan, “aku Irwan.
Kegigihan itu sambung Irwan, dilihat bahwa dimana-mana ada dalam yang berdagang. “Sehingga Kota Tanjungpinang berkembang dan maju, ”ucap Irwan.
Kaitannya tambah Irwan, Kota Tanjungpinang saat ini mendapatkan tingkat inflasi terendah terbaik se- Sumatera yakni dengan indeks inflansi 0.28%.
“Mudah-mudahan dengan acara Maulid Nabi Muhamad SAW ini akan meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT dan menambah rasa cinta kita kepada Nabi Muhammad SAW, ” harap Irwan.
Hadir dalam acara tersebut, Pembina dan penasehat PKDP dan GEMPAR Kota Tanjungpinang, Wakil Ketua H. Busmar, ST. Ridwansyah Tanjung, para pengurus PKDP Tanjungpinang, Ketua Gempar Tanjungpinang, Azlii Rais Anduspil, Wakil Ketua Sudirman berserta jajaran.
Maulid juga dihadiri Ketua 11 Kecamatan/Jurai berserta jajaran, serta humas Gempar Tanjungpinang, para warga PKDP dan GEMPAR Tanjungpinang.(lidiknews/ml)
Comment